DAFTAR ISI

Magic Shape (Volume Limas, Prisma)

Alat

a.    Pensil
b.   Penggaris
c.    Cutter
d.   Gunting mika
Bahan

a.    Lem Alteco
b.   Mika
c.    Skorlet


(2 botol)

(2m x 1m x 2mm)
 (6 lembar = kuning, merah, putih, biru, hijau, transparan )

  Cara Pembuatan


Adapun pembuatan alat peraga “MAGIC SHAPE” sebagai berikut.
1.      Kubus dari 6 buah Limas Segiempat
a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.   Untuk membuat alas limas, gambar 6 bangun persegi pada permukaan mika dengan panjang sisi 10 cm.
c.    Untuk membuat sisi tegak limas, gambar 24 segitiga sama kaki dengan ukuran seperti berikut: sisi panjang alas 10 cm, sisi miring  5 cm dan tinggi  5 cm
d.   Potong 6 bangun persegi dan 24 segitiga menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 1 bangun persegi sebagai alas limas dan 4 buah segitiga sebagai sisi tegak limas hingga terbentuk limas segiempat, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.    Agar lebih menarik maka melapisi bangun limas tersebut menggunakan skorlet warna.
g.   Setelah satu bangun limas selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 5 bangun limas yang lainnya.
h.   Agar menjadi bangun kubus maka merangkai bangun limas tersebut menjadi bentuk jaring-jaring kubus dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.     Setelah semua bangun selesai dibuat maka jadilah kubus berisi 6 limas segiempat.
2.      Kubus dari 3 buah Limas Segiempat

a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.   Untuk membuat alas limas, gambar 3 bangun persegi pada permukaan mika dengan panjang sisi 10 cm.
c.    Untuk membuat sisi tegak limas, gambar 6 segitiga siku-siku dengan ukuran seperti berikut: sisi panjang alas 10 cm, sisi miring  10 cm dan tinggi  10 cm. Kemudian gambar 6 buah segitiga yang lainnya dengan panjang alas 10 cm, sisi miring 10 cm dan 10 cm
d.   Potong 3 bangun persegi dan 6 segitiga siku-siku dan 6 segitiga yang lainnya menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 1 bangun persegi sebagai alas limas, 2 buah segitiga siku-siku dan 2 buah segitiga dengan ukuran yang lain sebagai sisi tegak limas hingga terbentuk limas segiempat, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.    Agar lebih menarik maka melapisi bangun limas tersebut menggunakan skorlet warna.
g.   Setelah satu bangun limas selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 2 bangun limas yang lainnya.
h.   Agar menjadi bangun kubus maka rangkai 3 bangun limas tersebut dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.     Setelah semua bangun selesai dibuat maka jadilah kubus berisi 3 limas segiempat.
3.      Balok dari 2 buah Prisma Segitiga
a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.   Untuk membuat alas prisma, gambar 4 bangun segitiga siku-siku pada permukaan mika dengan panjang alas 12 cm,  tinggi 9 cm, dan sisi miring 15 cm.
c.    Untuk membuat sisi tegak prisma, gambar 6 buah persegi panjang dengan 2 buah persegi panjang ukuran panjang 12 cm dan lebar 20 cm, 2 buah persegi panjang yang lain dengan ukuran panjang 9 cm dan lebar 20 cm, kemudian 2 buah segitiga yang lainnya dengan ukuran panjang 15 cm dan lebar 20 cm.   
d.   Potong 4 bangun segitiga siku-siku dan 6 buah persegi panjang tersebut menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 2 buah segitiga sebagai alas prisma dan 3 buah persegi panjang sebagai sisi tegak prisma hingga terbentuk prisma segitiga siku-siku, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.    Agar lebih menarik maka melapisi bangun prisma tersebut menggunakan skorlet warna.
g.   Setelah satu bangun prisma selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 1 bangun prisma yang lain.
h.   Agar menjadi bangun balok maka rangkai 2 bangun prisma tersebut dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.     Setelah semua bangun selesai dibuat maka jadilah balok yang berisi 2 prisma segitiga siku-siku.
4.      Balok dari 2 kubus.
a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.   Untuk membuat alas limas, gambar 6 bangun persegi pada permukaan mika dengan panjang sisi 10 cm.
c.    Untuk membuat sisi tegak limas, gambar 24 segitiga sama kaki dengan ukuran seperti berikut: sisi panjang alas 10 cm, sisi miring  5 cm dan tinggi  5 cm
d.   Potong 6 bangun persegi dan 24 segitiga menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 1 bangun persegi sebagai alas limas dan 4 buah segitiga sebagai sisi tegak limas hingga terbentuk limas segiempat, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.    Agar lebih menarik maka melapisi bangun limas tersebut menggunakan skorlet warna.
g.   Setelah satu bangun limas selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 5 bangun limas yang lainnya.
h.   Agar menjadi bangun kubus maka merangkai bangun limas tersebut menjadi bentuk jaring-jaring kubus dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.     Setelah semua bangun selesai dibuat maka jadilah kubus berisi 6 limas segiempat.
Buatlah 2  kubus yang berisi 6 buah limas tersebut. Apabila dua kubus tersebut disusun akan menjadi sebuah balok.
5.      Prisma Segienam
a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.    Untuk membuat alas prisma segienam, gambar 12 bangun segitiga sama sisi pada permukaan mika dengan panjang sisi segitiga 8 cm.
c.    Untuk membuat sisi tegak prisma, gambar 18 buah persegi panjang dengan ukuran panjang 8 cm dan lebar 20 cm.
d.   Potong 12 bangun segitiga sama sisi dan 18 buah persegi panjang tersebut menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 2 buah segitiga sebagai alas prisma dan 3 buah persegi panjang sebagai sisi tegak prisma hingga terbentuk prisma segitiga sama sisi, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.     Agar lebih menarik maka melapisi bangun prisma tersebut menggunakan skorlet warna.
g.    Setelah satu bangun prisma selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 5 bangun prisma yang lain.
h.    Agar menjadi bangun prisma segienam maka rangkai 6 bangun prisma segitiga sama sisi tersebut dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.      Setelah semua langkah selesai maka jadilah prisma segienam yang berisi 6 prisma segitiga sama sisi.
6.      Prisma Segidelapan
a.    Siapkan alat dan bahan yang telah diuraikan sebelumnya.
b.   Untuk membuat alas prisma segidelapan, gambar 2 bangun segidelapan pada permukaan mika dengan panjang sisinya 8 cm. Kemudian 1 bangun segidelapan dibagi menjadi 8 segitiga sama kaki sehingga segitiga sama kaki berjumlah 16 buah.
c.    Untuk membuat sisi tegak prisma, gambar 8 buah persegi panjang dengan ukuran panjang 8 cm dan lebar 20 cm, kemudian membuat 16 buah persegi panjang dengan panjang 10,5 cm dan lebar 20 cm.
d.   Potong 16 buah segitiga sama kaki dan 24 buah persegi panjang tersebut menggunakan gunting mika.
e.    Rangkai 2 buah segitiga sama kaki sebagai alas prisma dan 3 buah persegi panjang yaitu 1 buah persegi panjang dengan ukuran panjang 8 cm dan 2 buah persegi panjang dengan ukuran panjang 10,5 cm sebagai sisi tegak prisma hingga terbentuk prisma segitiga sama kaki, langkah selanjutnya adalah merekatkan rangkaian tersebut dengan menggunakan lem alteco.
f.    Agar lebih menarik maka melapisi bangun prisma tersebut menggunakan skorlet warna.
g.   Setelah satu bangun prisma selesai dibuat, ulangi langkah ke 5 dan 6 untuk membuat 7 bangun prisma yang lain.
h.   Agar menjadi bangun prisma segidelapan maka rangkai 8 bangun prisma segitiga sama kaki tersebut dan menyatukannya menggunakan skorlet transparan
i.     Setelah semua langkah selesai maka jadilah prisma segidelapan yang berisi 8 prisma segitiga sama kaki.


Cara Penggunaan

1.      Kubus dari 6 buah Limas Segiempat
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Rangkai 6 buah limas segiempat menjadi bentuk kubus, Kubus dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume limas yang dapat dibuktikan dengan volume kubus.
2.      Kubus dari 3 buah Limas Segiempat
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Rangkai 3 buah limas segiempat sehingga menjadi bentuk kubus, Kubus dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume limas yang dapat dibuktikan dengan volume kubus.
3.      Balok dari 2 buah Prisma Segitiga
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Rangkai 2 buah prisma segitiga sehingga menjadi bentuk balok. Balok dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume prisma segitiga siku-siku yang dapat dibuktikan dengan volume balok.

4.      Balok dari 2 kubus.
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Susun 2 kubus yang terbuat dari masing-masing kubus berisi 6 limas segiempat tersebut sehingga menjadi sebuah balok, 2 kubus dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume balok yang dapat dibuktikan dengan volume kubus.
5.      Prisma Segienam
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Rangkai 6 prisma segitiga sama sisi sehingga menjadi bentuk prisma segienam. 6 buah prisma segitiga sama sisi dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume prisma segienam yang dapat dibuktikan dengan volume prisma segitiga.
6.      Prisma Segidelapan
Siapkan alat peraga untuk digunakan. Rangkai 8 prisma segitiga sama kaki sehingga menjadi bentuk prisma segidelapan. 8 buah prisma segitiga sama kaki dapat dijadikan sebagai media pembelajaran matematika untuk mencari rumus volume prisma segidelapan yang dapat dibuktikan dengan volume prisma segitiga.


 Selengkapnya : Lihat Disini

 Video Penggunaan Alat Peraga ini:


Related product you might see:

Share this product :

Post a Comment