DAFTAR ISI

TIRAI PECAHAN




TIRAI PECAHAN



Alat
a.    Palu
b.    Gergaji
c.    Bur
d.   Penggaris
e.    Gunting
f.     Cuter
g.    Pensil dan bolpoin
h.    Amplas
i.      Double tip
j.      Las

Bahan
a.    Triplek (100 x 80 cm)
b.    Melamin (100 x 80 cm)
c.    Gear sepeda (4 buah)
d.   Mika (13 lembar)
e.    Rantai sepeda (1 buah)
f.     Besi (3 buah)
g.    Baut ring
h.    Kayu reng
i.      Lis alumunium
j.      Kain flanel warna merah 1 (50 x 50 cm)
k.    Kain flanel warna hitam 1
( 20 x 20 cm)
l.      Kain flanel warna kuning 1 (20 x 20 cm)
m.  Kertas karton warna merah 1 lembar
n.    Kertas karton warna kuning 1 lembar
o.    Kertas karton warna hitam 1 lembar
p.    Kertas kado 1 lembar
q.    Lem bakar
r.     Lem alteko




Cara Pembuatan
1.         Membuat desain gambar sesuai rencana.
2.         Mempersiapkan bahan dan alat yang akan digunakan.
3.         Memotong melamin dan triplek dengan ukuran 100 x 80 cm.
4.         Melubangi melamin bagian atas berbentuk lingkaran 2 buah dengan diameter 30 cm.
5.         Melubangi triplek sebanyak 3 lubang seukuran dengan tuas besi yang digunakan,dimana 2 lubang sebagai itu sebagai pusat lingkaran dan 1 lubang sebagai tuas pemutar.
6.         Mengelas gear pada masing-masing tuas. Setelah itu memasang masing-maisng gear pada lubang yang disediakan dan di beri tatanan agar kokoh.
7.         Memasang rantai pada tiap gear sebagai pemutar alat peraga.
8.         Membuat lingkaran dari mika sebanyak 13 lembar dan kertas warna kuning sebanyak 2 lembar  serta merah sebanyak 2 lembar berdiameter 30 cm.
9.         Menyatukan 1 lembar mika dengan 1 lembar kertas asturo warna kuning dan merah.
10.      Memasang bundaran kertas pada triplek yang telah di beri rantai pada pusat tuas. Memberi   
 jarum besi yang telah dililitkan dengan jkawat sebagai jarum petunjuk.
11.      Menutup bagian yang tadi dengan melamin.
12.      Membuat wadah untuk lingkaran mika.
13.      Membuat bagian pecahan pada mika megunakan spidol.
14.      Menempelkan perekat pada sisi lingkaran bagian atas, guna merekatkan pecahan 
 mika dengan lubang bagian atas.
15.      Menghias bagian melamin yang tidak digunakan.
16.      Membuat balok kardus sesuai dengan pecahan pada pengopereasian.
17.      Alat peraga tirai pecahan siap digunakan.

Cara Penggunaan

1.    Pastikan kedua lingkaran terarsir warna merah.
2.    Putar tombol pemutar untuk mengecek sumbu rotasi berfungsi, nampak terarsir warna orange.
3.    Jika berputar searah jarum jam maka operasi penjumlahan, dan bila berputar berlawanan arah jarum jam maka operasi pengurangan.
4.    Bagian lingkaran sebelah kiri merupakan suku operasi, bagian lingkaran sebelah kanan merupakan suku kedua sekaligus menjadi hasil dari suatu operasi pecahan.
5.    Untuk mengetahui pecahan sejenis, silahkan ambil pecahan setengah (1/2) pasang di bagian lingkaran kiri, kemudian ambil pecahan seperempat (1/4) pasang bagian kanan. Putar tombol searah jarum jam sampai warna merah terarsir warna orange sampai setengah bagian, kemudian lihat di bagian lingkaran kiri,terlihat bahwa 2/4 adalah pecahan sejenis dengan ½.
6.    Untuk mencoba operasi silahkan ambil soal di kantung soal, lalu memasang balok kardus sesuai pecahan pada soal, misal 1/3 +1/6, maka ambil pecahan 1/3 an (suku pertama) dipasang pada lingkaran bagian kiri, dan 1/6 an (suku kedua)  dipasang pada lingkaran bagian kanan, karena operasinyapenjumlahan maka putar tombol sampai mengarsir 1/3, karena bagian kiri dan bagian kanan terarsir sama, maka tinggal lihat dibagian kanan, perlu diketahui bahwa semua bagian pecahan mempunyai nilai sama yaitu 1/6, jadi tinggal diputar searah jarum jam samapi 1/6, didapat 4/6 adalah hasilnya.
7.    Dapat digunakan juga perkalian bilangan bulat dengan bilangan pecahan, misalkan 2 x ¼ = ¼ + ¼.
8.    Untuk mencoba lagi silahkan ambil soal lagi.






Related product you might see:

Share this product :

+ comments + 1 comments

mantap, makasih tutorialnya gan, membantu sekali

Post a Comment